Saturday 13 June 2015

Cara Install HTMLy di Cpanel

 

Cara Install HTMLy di Cpanel HTMLy ? mungkin anda masih asing dengan nama ini, mungkin anda mengiranya ini saudarannya HTML, hehehe tapi salah gan. HTMLy ini merupakan platfrom blog tanpa database yang mengutamakan kesederhanaan dan kecepatan dalam mengakses. Kelebihan HTMLy dari pada platform yang lainnya seperti tanpa database, hemat disk space, dan loadingnya sangat cepat. Jujur saja saya dulu berminat migrasi blog mas arif ini dari platform blogger ke htmly, namun saya bingung cara untuk meredirect url lama ke url baru sudah saya tanyakan juga di forum pemiliknya namum belum ada respon jadi saya putuskan memakai wordpress.
HTMLy ini merupakan produk lokal buatan master Danang Probo Sayekti tentunya membuat kita bangga dan bersemangat dalam ngeblog jika kita menggunakan produk asli buatan indonesia.
Berikut fitur yang tersedia di HTMLy:
  • Admin Panel
  • Markdown editor with live preview
  • Categorization with tags (multiple tagging support)
  • Static Pages (e.g. Contact Page, About Page)
  • Meta canonical, description, and rich snippets for SEO
  • Pagination
  • Author Page
  • Multi author support
  • Social Links
  • Disqus Comments (optional)
  • Facebook Comments (optional)
  • Google Analytics
  • Built-in Search
  • Related Posts
  • Per Post Navigation (previous and next post)
  • Body class for easy theming
  • Breadcrumb
  • Archive page (by year, year-month, or year-month-day)
  • JSON API
  • OPML
  • RSS Feed
  • RSS 2.0 Importer (basic)
  • Sitemap.xml
  • Archive and Tag Cloud Widget
  • SEO Friendly URLs
  • Teaser thumbnail for images and Youtube videos
  • Responsive Design
  • Lightbox
  • User Roles
  • Online Backup
  • File Caching
  • Auto Update
Menurut saya pengalaman saya yang pernah mencoba menggunakan HTMLy bisa saya katakan HTMLy itu Cepat Loadingnya, SEO Friendly, Simple Gak Pakai Ribet, dan Hemat Disk Space. Sangat hemat sekali ini bisa menekan biaya hosting anda (beli yang disk space sedikit pun masih longgar) file instalasinya cuma 273 KB saja, 1 postingan panjang artikel 400-600 kata cuma habisin 2-3 KB (belum termasuk gambar pos, saya biasanya gambar cuma habisin rata-rata 50KB/pos) kalau mau hemat lagi upload gambarnya lewat blogspot. Saya melihat komentar di forum bersosial HTMLy ini cuma habisin  1-1,5 MB untuk 500 postingan (wow bukan). Saya sendiri di wordpress ini hanya menghabiskan 90MB hanya untuk 200 pos (padahal sebagian besar gambar masih ngehost di blogspot).

Kelebihan HTMLy

HTMLy: Hemat Source Hosting (disk space, bandwidth, cpu, dll), SEO Friendly (tanpa perlu diedit-edit lagi sudah dirancang seo friendly), Loading Sangat Cepat (membuat blog kita makin di sayang sama google), Instalasi Mudah dan Tanpa Database (cukup upload 1 file saja lalu isi data blog anda, dan sudah jadi), dan script HTMLy ini sangat ringan tidak menyebabkan hosting anda cepat cpu limit exceeded walaupun traffik sudah >5000.
So masalah kualitas tidak kalah dengan cms lainnya, HTMLy ini juga sudah go internasional kok sampai ke jerman juga.
Baca: Bangga dengan HTMLy, Sampai di Jerman. Indonesia mana ?

Install HTMLy di Cpanel

  1. Masuk ke situs resminya HTMLy, yaitu HTMLy.com.
  2. Lalu klik menu Download.
  3. Setelah terbuka klik link HTMLy, untuk mendownload versi terbaru HTMLy atau bisa juga ke https://github.com/danpros/htmly/releases/latest.
  4. Download file installer.php
  5. File sudah di download lalu silakan masuk ke akun cpanel anda.
  6. Ke pengelola file masuk ke public_html lalu upload atau ungah file installer.php tadi.
  7. Selanjutnya buku namasitus.bla/installer.php disitu anda harus memasukan data blog anda seperti nama blog, tag line, deskripsi, url sosial media, nama, katasandi, dll. Isi dengan benar lalu klik instal deh.
    HTMLy Installer Tool
    HTMLy Installer Tool
    Sudah begitu saja cara instalnya mudah sekali bukan ?
Tidak ada salahnya anda menggunakan HTMLy sebagai CMS blog anda, tidak kalah kok dibandingkan yang lainnya. Saya sendiri yakin HTMLy ini akan sukses seperti halnya wordpress asalkan developernya selalu memperbaiki dan menambah fitur HTMLy, jika ada yang masih bingung bisa ditanyakan dikomentar.

No comments:

Post a Comment